Beranda / Artikel / Tips Bangun Kolam Renang Minimalis di Lahan Terbatas

Tips Bangun Kolam Renang Minimalis di Lahan Terbatas

24 March 2023
Ditulis Oleh RZAP Design

#sahabatRAIDA kebayang gak sih asiknya punya kolam renang di rumah? Selain buat olahraga, bisa juga buat relaksasi bareng keluarga. Sayangnya keterbatasan lahan dan budget kerap jadi kendalanya. Tapi gak perlu khawatir, kolam renang minimalis bisa jadi solusinya loh. Simak yuk apa aja yang perlu dipersiapkan untuk membangun kolam renang minimalis.


1. Rencanakan Ukuran Kolam Renang yang Ideal

Meskipun minimalis, ukuran kolam renang harus ideal agar tetap nyaman saat berenang. Minimal ukurannya 6 m x 2 m dibuat memanjang yaa, jadi lahan yang perlu disiapkan sekitar 8 m x 2 m. Jika tersedia lahan yang lebih luas, kolam renang bisa dibuat lebih luas juga biar makin asik. Kedalaman kolam renang bisa disesuaikan dengan usia penggunanya, rata-rata sekitar 0,5 m sampai 1,5 m.


2. Pilih Material Konstruksi yang Tepat

Kolam renang terbuat dari beton bertulang pada seluruh bagian dasar lantai dan dinding kelilingnya, umumnya difinishing keramik. Pastikan juga #sahabatRAIDA menggunakan material finishing lantai yang tepat yaa untuk area sekitar kolam renang agar tidak licin. Alternatifnya bisa pakai keramik bertekstur kasar, batu alam, atau kerikil koral.


3. Sistem Skimmer Cocok Banget Buat Kolam Renang Minimalis

Secara umum ada dua jenis sistem pengairan untuk kolam renang. Yaitu sistem skimmer dan sistem overflow. Sistem overflow butuh balancing tank yang memerlukan lahan cukup luas. Nah, untuk kolam renang minimalis sistem skimmer lebih cocok karena tidak membutuhkan balancing tank.


4. Tambah Vegetasi dan Kursi Santai Biar Makin Asik

Agar lebih terlihat lebih segar, area sekitar kolam renang bisa banget ditanami vegetasi. Namun pertimbangkan untuk memilih vegetasi yang daunnya tidak mudah rontok agar tidak mengotori air di kolam renang. Di sekitar kolam renang juga bisa diberi kursi santai biar lebih asik dan rileks nongkrongnya.


5. Berapa yaa Biaya Pembuatan Kolam Renang?

Nah ini yang paling sering ditanyakan #sahabatRAIDA, kira-kira berapa sih biaya pembuatan kolam renang minimalis? Umumnya sekitar 5-6 juta/m2, namun ini sangat tergantung dari lokasi pembangunan, sistem konstruksi, material finishing, jenis pompa, dan sistem pengairan yang digunakan. Untuk lebih jelasnya bisa dikonsultasikan ke ahlinya yaa Bund.


6. Terakhir, Tips Untuk Perawatan Kolam Renang

Meskipun udah ada sistem pengairannya, kadar pH air kolam renang perlu dicek minimal seminggu sekali yaa Bund, normalnya kadar pH adalah 7. Jika terlalu tinggi tambahkan larutan asam HCl, jika pH terlalu rendah tambahkan soda ash. Kadar klorin juga perlu ditambahkan tiap bulan untuk menjaga kondisi air kolam renang.

Kata Kunci Artikel

Bagikan Artikel Ini

Artikel Populer

Artikel Populer

...
RumahTinggal 2021-01-01
Membangun Rumah Tinggal Impian
...
RumahTinggal 2021-01-01
Pentingnya Menggunkan Jasa Konsultan Arsitek
...
RumahTinggal 2021-01-01
Tahap Perancangan Rumah Tinggal
...
RumahTinggal 2021-01-01
Tahap Pembangunan Rumah Tinggal
...
RumahTinggal 2021-02-15
Peran Arsitek Dalam Estetika Bangunan
Artikel Lainnya
Kata Kunci Artikel